Coming Real Soon! Pre-Convention HAGI Field Trip 2014 For Geoscience Student

Uncategorized

Menjadi rutinitas bagi Geosain Delta Andalan atau sering disingkat GDA Consulting untuk berkontribusi kepada komunitas kebumian. Dengan filosofi “Look at the rock – Back to basic” GDA mengajak mahasiswa geofisika pada khususnya pada acara pre – convention HAGI fieldtrip. Acara ini akan menjadi salah satu acara pendahuluan Pertemuan Ilmiah Tahunan HAGI yang ke-39 di Solo. Tanpa dipungut biaya para penggali ilmu bumi ini akan diajak untuk berwisata sambil berdiskusi di daerah Parangtritis pada tanggal 12 Oktober 2014. Dan ini terbatas 25 mahasiswa yang telah dikurasi pihak panitia.

GDA akan mengajak untuk melihat, menyentuh, mendeskripsi untuk bersama – sama menginterpretasi yang kita dapatkan di lapangan. Lingkungan modern estuarine dan lingkungan pantai Parangtritis pada umumnya akan kita bedah sebagai analogi. Sebagai calon ahli geofisika, fisik nyata penting bagi mereka untuk parameter respon fisika yang paling riil. Dr. Andang Bachtiar, M.Sc. akan menjadi instruktur dan Purnama Suandhi, S.T., M.T. mendampinginya dalam fieldtrip kali ini. Semoga acara yang diselenggarakan oleh HAGI dan GDA ini akan lancar, bermanfaat dan berkelanjutan demi kemajuan dunia kebumian Indonesia.

Partisipasi GDA Consulting di 38th IPA CONVEX 2014

Uncategorized

Pada tanggal 21-23 Mei 2014 kemarin, GDA Consulting berkesempatan membuka booth di IPA CONVEX yang tahun ini memasuki tahunnya yang ke-38. IPA CONVEX sendiri merupakan satu event industri oil dan gas terbesar di Indonesia, digelar di Jakarta Convention Centre (JCC) yang juga di selenggarakan oleh IPA CONVEX dan didukung oleh Dyandra. Pada hari pertama acara digelar, Wakil Presiden Indonesia, Pak Budiono membuka secara resmi event tersebut dimana hari pertama menjadi bussiness day bagi para participant yang hadir.